Vaksin Aman Bagi Wanita Hamil dan Ibu Menyusui

    Vaksin Aman Bagi Wanita Hamil dan Ibu Menyusui

    BARABAI-Vaksin aman bagi wanita hamil, menyusui dan lansia, kata Dandim 1002/HST Letkol Kav Gagang Prawadhana saat meninjau dan menyaksikan langsung vaksin ibu hamil dan menyusui dalam pelaksanaan gerebek vaksin di Desa Haur Gading Kecamatan Batang Alai Utara Kab.Hulu Sungai Tengah (HST) Kalimantan Selatan.

    Menurut Gagang Vaksin COVID-19 kini sudah bisa diberikan kepada wanita hamil dan ibu menyusui. Untuk vaksin bagi wanita hamil, sesuai rekomendasi Komite Penasihat Ahli Imunisasi Nasional atau Indonesian Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI), "katanya

    Sementara Kementerian Kesehatan menyatakan vaksinasi COVID-19 aman bagi ibu menyusui, "tambahnya.

    Diperjelas oleh  Kepala Puskesmas Awang Besar Achmad Azhari, SKM bahwa untuk proses skrining terhadap dua target sasaran itu, harus dilakukan secara rinci dan teliti. Bagi ibu hamil, proses skrining atau penafisan kepada harus dilakukan secara detail dibandingkan sasaran lain, "ucapnya. 

    Dan vaksin COVID-19 hanya bisa diberikan kepada ibu hamil yang usia kandungannya sudah 13 minggu dan berada di trimester kedua kehamilan, "sambungnya.

    "Jika memiliki penyakit penyerta dalam kondisi terkontrol dan tidak ada komplikasi akut, maka vaksin dapat diberikan, "pungkasnya.(pendim1002).

    HST
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Pasar Murah dan Serbuan Vaksin Kerjasama...

    Artikel Berikutnya

    Korp Raport Pindah Satuan Anggota Kodim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacar 17an, Diiikuti Seluruh Prajurit
    Irjen TNI Tegaskan Komitmen Satgas TNI Berantas Judi Online, Narkoba, Penyulundupan dan Korupsi
    KRI Sultan Iskandar Muda-367 Tiba Di Beirut Lebanon

    Ikuti Kami